Bisa jadi, selain keluarga mendiang, Lady GaGa-lah orang yang paling merasa kehilangan Amy Winehouse. Bukan karena apa, penyanyi yang baru saja menghembuskan nafas terakhir ini adalah sosok yang istimewa buat GaGa. Katanya, dulu banyak orang yang mengira kalau Lady GaGa adalah Amy Winehouse.
"Amy berjasa mengubah musik pop, aku masih ingat saat aku merasa masih ada harapan dan merasa tak sendiri lagi karena ada dia. She lived jazz, she lived the blues," tulis Lady GaGa lewat akun Twitter miliknya. Amy Winehouse bisa jadi adalah pembuka jalan buat Lady GaGa menuju puncak kariernya sebagai bintang pop.
"Aku masih bukan siapa-siap saat dia mulai terkenal. Dulu sering orang memanggil aku Amy waktu aku sedang di jalan. Aku masih ingat rasanya tidak lagi sendiri karena dia juga orang yang berbeda seperti aku," lanjut Lady GaGa seperti diberitakan Contact Music.
"It's a lesson to the world. Don't kill the superstar, take care of her soul," ungkapnya lagi.
"Amy berjasa mengubah musik pop, aku masih ingat saat aku merasa masih ada harapan dan merasa tak sendiri lagi karena ada dia. She lived jazz, she lived the blues," tulis Lady GaGa lewat akun Twitter miliknya. Amy Winehouse bisa jadi adalah pembuka jalan buat Lady GaGa menuju puncak kariernya sebagai bintang pop.
"Aku masih bukan siapa-siap saat dia mulai terkenal. Dulu sering orang memanggil aku Amy waktu aku sedang di jalan. Aku masih ingat rasanya tidak lagi sendiri karena dia juga orang yang berbeda seperti aku," lanjut Lady GaGa seperti diberitakan Contact Music.
"It's a lesson to the world. Don't kill the superstar, take care of her soul," ungkapnya lagi.
source : kapanlagi.com
No comments:
Post a Comment